Minggu, 28 September 2014

2. Konsep Tugas Intermedia 1



 Baju Ilustrasi Cinderella

Kata baju atau pakaian tak asing lagi kita dengar , karena baju merupakan pakaian manusia yang selalu melekat pada tubuh manusia. Pakain itu merupakan kebutuhan pokok manusia diantara kebutuhan pangan, sandang dan papan. Yang sangat tanpak jelas kita lihat, dengan perubahan zaman dari waktu kewaktu juga berpengaruh pada perubahan berbagai macam model pakaian yang berbeda dari pakaian yang satu dengan pakaian lainnya. Juga perbedaan motif dan bentuk baju yang berbeda mulai dari pakaian bayi ,baligh hingga pakaian orang tua. Dari sekian banyak baju/pakaian yang berbeda manusia akan lebih banyak memilih baju dan warna yang disukai dengan selera yang ada pada diri masing-masing orang. Apalagi baju yang modern yang trend pada masa kini untuk kalangan remaja semakin banyak dan menggorogoti dunia.

          Dari sisi itulah saya mempunyai ide untuk membuat baju ilustrasi. Baju ilustrasi yang saya buat merupakan baju yang motif gambarnya berupa gambar ilustrasi yang mengandung sebuah ceita. Baju ini diperuntukkan untuk anak-anak sebelum remaja. Baju ini dibuat bersifat fungsional maupun baju yang hanya sekedar hiasan saja. Baju ilustrasi ini di gambar dengan free hand. Baju ilustrasi yang saya buat bercerita tentang Cinderalla. Anatomi  yang dibuat berbentuk Cinderella kartun (cartoon).


            Di zaman yang modern ini dan yang kita ketahui film dan sinetron yang banyak diminati anak kecil adalah film yang berjenis kartun (cartoon). Seperti ipin dan upin, Doraemon, Cinderella dan lain sebaginya. Saya memilih membuat kartun Cinderella dengan menyesuaikan bentuk baju yang dibuat, baju yang feminim untuk wanita hampir sama atau serup dengan gaun. Seorang wanita akan kelihatan cantik seperti cantik hati dan penampilannya. Apalagi seorang anak kecil yang masih baligh tidak lepas dari pengawasan orang tua, orang tua dengan penuh kasih sayang akan merawat anaknya dengan sebaik mungkin, jika seorang buah hatinya adalah seorang wanita maka orang tua tersebut akan merawatnya dengan secantik mungkin.

Dengan tujuan dibuatnya baju ilustrasi yang bergambar Cinderella ini, supaya dapat menarik selera anak-anak terutama anak wanita.

Bagian depan dan bagian belakang baju ilustrasi Cinderella.



Model anak dibawah usia remaja,



Tidak ada komentar:

Posting Komentar